Para pemuda Bandung melakukan aksi bersih-bersih di hari sumpah pemuda

IMG-20211030-WA0001

ASGAR NEWS-Tepat di hari sumpah pemuda kemarin hari Kamis pada tanggal 28 Oktober 2021, para pemuda Bandung menggelar aksi bersih-bersih di kota Bandung yang di mulai dari gedung Merdeka hingga jalan Braga, aksi ini di mulai pada jam 10.00 hingga selesai

Panitia penyelenggara atau pemrakarsa dalam kegiatan ini adalah BAKIN ( Barisan Komunitas indonesia ) dengan ketua umum Bpk Yadi suryadi, yang diikuti oleh beberapa komunitas didalamnya yaitu : GIBAS, PP, GAJAH PUTIH, AMS, CEPOT MOTAH, SEDULUR SALAWASNA dan beberapa komunitas lainnya..

Adanya kegiatan ini adalah untuk menumbuhkan rasa nasionalisme para pemuda penerus bangsa,dengan berkumpulnya berbagai komunitas dalam kegiatan ini menunjukan bahwa persaudaraan diantara kita sangat erat yang konon menurut mereka diluar sana, kalau komunitas di Bandung itu sangat meresahkan….tapi nyatanya tidak, dalam acara dan kegiatan ini kita semua bersatu berkumpul mengikrarkan diri sebagai pemuda pada hari sumpah pemuda, dalam kegiatan ini kita juga melakukan aksi bersih-bersih di mulai dari ged. Merdeka hingga jalan Braga ini adalah simbol untuk kita bersih-bersih dari covid19 dan tentunya bersih-bersih dari korupsi juga..ungkap Ketum BAKIN Bpk Yadi suryadi.

Dalam kegiatan ini selain bersih-bersih sepanjang ged. Merdeka hingga Braga kami juga membagikan sembako kepada lansia dan yatim piatu ini adalah bukti nyata kepedulian pemuda terhadap masyarakat dan program ini akan trus berjalan dan akan dijadikan agenda kami untuk terus berbagi..( tukasnya )

Foto dan sumber BAKIN.

176 Views